Senin, 02 Februari 2015

Electronic Mail (E-mail)

Di zaman era serba canggih ini teknologi semakin berkembang tanpa henti. Salah satunya dengan munculnya E-mail semua kegiatan kirim mengirim surat semakin instan. Sedangkan dahulu kala sebelum ditemukannya E-mail semua orang harus membutuhkan kertas, amplop, dan kantor pos untuk mengirimkan surat. Dan butuh beberapa hari untuk menerima surat dari orang lain.

E-mail. Sumber: http://gaas-gh.org/wp-content/uploads/2013/07/email.



Disini saya akan sedikit membahas tentang E-mail. Apa itu E-mail? E-mail merupakan singkatan dari elektronik mail, E-mail dikirim melalui jaringan internet dan semuanya selalu terhubung dengan internet. Dengan E-mail kita bisa mengirim beberapa teks, file, bahkan gambar ke alamat email yang lain melalui jaringan internet.

E-mail Provider
E-mail provider. Sumber: http://tutorial.world.edu/files/2013/04/List-of-Best-Free-Email-Service-Providers.png






Ini adalah 10 layanan E-mail gratis :
1. Gmail











2. Yahoo Mail











3. Outlook/Msn/Hotmail











4. AOL Mail

Aol mail atau disebut juga AIM mail merupakan layana email gratis dari AOL (American Online) .
Aol menyediakan kapasitas  penyimpanan hingga 5GB dan perlindungan terhadap spam.
Diluncurkan pada 21 maret 1993 dan saat ini tersedia dalam 54 bahasa.




5. GMX.Mail
GMX Mail merupakan layanan email gratis dari GMX (Global Mail Exchange) milik United Internet 
yang berbasis di German. Gmx mail menyediakan kapasitas penyimpanan hingga 5GB dengan 
50MB kapasitas per email dan perlingdungan terhadap malware dan spam.





6.Nokia Mail








7. iCloud







8. Zoho Mail
Layanan email gratis dari zohomail.com dengan kapasitas pemyimpanan online terbatas. Umumnya zoho mail ditujukan untuk pengguna profesional dan umum.


9. Fast Mail
10. Opera Mail

Anatomi Email

Disini akan dijelaskan anatomi email atau apa saja bagian-bagian yang ada pada email. Dan saya akan menjelaskan layanan email dari Google yaitu Gmail.

1. Tampilan layar awal dari Gmail
Dari tampilan awal dari Gmail terdapat menu seperti:
  • Tulis: untuk menulis pesan baru
  • Kotak Masuk: untuk melihat email yang masuk
  • Email: email yang masuk
  • Pengirim: untuk melihat siapa yang mengirim email
  • Tanggal: untuk melihat waktu tanggal email yang masuk
  • Foto: foto profil akun
  • Nama: nama user yang digunakan dalam akun
  • Search: untuk mencari sesuatu yang diinginkan
  • Hangout: untuk melihat siapa saja yang online
2. Menu pada tulis email

  • Kepada: untuk menuliskan alamat email penerima


  • Subjek: mengenai judul email

  • Carbon Copy/CC: untuk mengirim email ke banyak tujuan (tahu siapa saja yang menerima email)
  • Blind Carbon Copy/BCC: untuk mengirim email ke banyak tujuan (tidak tahu siapa saja yang menerima email)



  • Kirim: untuk mengirim email
  • Menu: untuk mengedit teks pada email
  • Lampiran: untuk melampirkan file
  • Buang Draft: untuk membuang draft
  • Opsi lain: untuk memilih opsi lain
Cara Membuat dan Mengirim E-mail Lewat Gmail

1. Buka Gmail melalui Web browser lalu klik buat akun dan mengisi formulir yang ada












2. Jika sudah di acc akun sudah siap digunakan untuk mengirim email








Cara Kerja E-mail

Mail server dewasa ini umumnya menyediakan minimal dua jalan untuk melakukan transaksi email antara lain
  1. Metode Webmail
  2. Metode POP3 Mail
Kedua metode diatas akan mampu mebuka email dengan isi yang sama walaupun dengan tata cara yang berbeda.


Metode webmail digunakan dengan memanfaatkan Web Browser seperti Internet Explorer sedangkan Metode POP3 Mail digunakan dengan memanfaatkan software khusus seperti Microsoft Outlook.
Kali ini saya akan menjelaskan dengan menggunakan  metode Webmail.
Metode Webmail
Metode ini dapat dilakukan dimana saja sepanjang computer yang digunakan terhubung dengan internet. Misalnya dapat dilakukan dari rumah atau warung internet terdekat.
  1. Jalankan software Internet Explorer
  2. Ketik alamat web : http://webmail.komunitaskami.com pada address bar
  3. Bila koneksi internet dalam kondisi sedikit lambat, mail server akan mencoba memberi pilihan kepada kita kepada fitur email yang sederhana, untuk itu click lah link pada tulisan “Basic HTML View”
  4. Masukan user name
  5. Masukan password
  6. Untuk melihat email yang baru, click lah link pada tulisan Inbox
  7. Email baru yang belum pernah dibaca agar menggunakan huruf tebal ( bold ) sedangkan email yang sudah pernah terbaca akan menggunakan huruf biasa.
  8. Untuk melihat pesan dari masing – masing email, click lah Judul Pesan pada Inbox.
  9. Untuk menghapus email, click lah tombol “Delete”
  10. Untuk membuat email yang baru, click lah tombol “Compose Mail”
  11. Pada kolom “To” masukan alamat email tujuan dengan lengkap.
  12. Isi kolom “CC” apabila menginginkan copy email ke tujuan yang lain.
  13. Isi kolom “BCC” apabila menginginkan copy email ke tujuan yang lain tanpa diketahui oleh email yang ditujukan pada kolom “To” dan kolom “CC”
  14. Isi kolom subject dengan judul email yang singkat dan jelas
  15. Sertakan file attachment bila diperlukan dengan menekan tombol “Browse” pada kolom attachment.
  16. Tulis pesan email dengan singkat dan jelas pada kolom pesan.
  17. Tekan tombol “Send” untuk mengirim email.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar